Messi: Saya dan Neymar Bersenang-Senang di Lapangan

Messi: Saya dan Neymar Bersenang-Senang di Lapangan
Lionel Messi dan Neymar (c) AFP
Bola.net - Striker Barcelona, Lionel Messi mengaku semakin nyaman bekerja sama dengan Neymar di lini depan Blaugrana. Setelah musim lalu dianggap tak bisa dipadukan dengan baik oleh pelatih Gerardo Martino, musim ini Luis Enrique dianggap sudah menemukan formula yang tepat untuk memaksimalkan potensi keduanya.

Keduanya sama-sama masuk dalam daftar pencetak gol saat Barca menggulung Ajax Amsterdam dalam lanjutan kualifikasi Grup F Liga Champions di Camp Nou semalam (21/10). Menurut Messi, ia dan Neymar sudah mampu saling memahami dan juga bersenang-senang bersama di atas lapangan.

"Sangat baik tentunya melihat saya dan Neymar sama-sama menampilkan performa terbaik. Kami saling mencari saat menguasai bola dan bersenang-senang bersama di atas lapangan," ungkap Messi seperti dilansir situs resmi UEFA.

"Semuanya kami lakukan untuk kebaikan tim, kami selalu mengutamakan kemenangan Barca. Tentu saja saya berharap kami bisa meneruskan performa seperti ini dan juga menikmatinya."

Kedua pemain tersebut memang sama-sama tampil tajam untuk Barca musim ini. Messi sudah mencetak sembilan gol dalam sebelas laga di segala kompetisi, sementara Neymar menyumbang sepuluh gol dalam sepuluh laga.[initial]

 (uefa/mri)