Messi Sanjung Status Legenda Xavi di Barca

Messi Sanjung Status Legenda Xavi di Barca
Xavi (c) AFP
Bola.net - Lionel Messi memberikan label 'pemain terbaik di sejarah Spanyol' pada Xavi, rekannya di Barcelona.

Xavi akan memainkan laga terakhirnya untuk Barcelona akhir pekan ini, ketika tim Catalan menghadapi Juventus di final Liga Champions.

Selama 24 tahun karirnya di Camp Nou, Xavi telah memenangkan 8 gelar La Liga, tiga Copa del Rey, dan tiga Liga Champions.

"Xavi Hernandez merupakan pemain terbaik di sejarah Spanyol. Ia bermain di manapun ia mau dan saya amat terhormat bisa bermain bersama dirinya, ketika di atas lapangan maupun di sesi latihan," jelas Messi pada UEFA.

Xavi akan bergabung dengan klub Qatar, Al Sadd, dengan kontrak dua tahun di musim panas ini. [initial]

 (uefa/rer)