Messi, Sang Raja Sepakbola

Messi, Sang Raja Sepakbola
Lionel Messi (c) AFP
Bola.net - Lionel Messi merupakan rajanya sepakbola. Demikian menurut laporan yang belum lama ini diturunkan oleh media Catalan Sport.

Ungkapan tersebut bukan sekedar omong kosong, lantaran Messi punya berbagai macam statistik dan penghargaan untuk mempertegas reputasinya tersebut. Sang pemain sudah memenangkan empat Ballon d'Or (2009, 2010, 2011, dan 2012), tiga Sepatu Emas (2010, 2012, 2013), dan dua kali mendapat penghargaan sebagai pemain terbaik UEFA (2009, 2011).

Perusahaan apparel yang mendukung Messi, Adidas, belum lama ini mencoba mengapresiasi semua catatan mengkilap sang pemain, dengan mengambil foto dirinya bersama seluruh trofi yang sudah disebutkan di atas.

Hasilnya, Bolaneters bisa melihat foto yang terbilang cukup fenomenal di bawah ini:



Bagaimana menurut kalian? Setuju dengan klaim yang menyebut Messi sebagai raja-nya sepakbola modern? Tuliskan komentar kalian di kolom yang sudah tersedia. [initial]

  (adi/rer)