Messi Menuju Pertandingan La Liga ke-350

Messi Menuju Pertandingan La Liga ke-350
Lionel Messi (c) NurPhoto
- akan melawan tuan rumah Athletic Bilbao di jornada 2 La Liga 2016/17, Senin (29/8). Ini bisa jadi pertandingan yang cukup istimewa bagi ace Barcelona Lionel Messi.


Dari statistik Four Four Two dan Transfermarkt, sejauh ini, Messi sudah memainkan 349 pertandingan di La Liga - semuanya dengan seragam Barcelona. Jika dimainkan lawan Bilbao, maka itu akan jadi penampilan ke-350 sang superstar Argentina di kompetisi ini.


Statistik Lionel Messi di La Liga

  • Main: 349

  • Gol: 314 (rekor)

  • Juara: 8 (2004/05, 2005/06, 2008/09, 2009/10, 2010/11, 2012/13, 2014/15, 2015/16.


Messi sendiri sudah langsung tancap gas di musim anyar ini. Pada jornada perdana, Messi mencetak dua gol dan merancang satu assist untuk membantu Barcelona menggulung Real Betis 6-2.


Pelatih Luis Enrique pun sepertinya akan kembali memasang Messi dari menit awal saat turun di San Mames nanti. [initial]


 (fft/gia)