Messi Janji Eksekusi Penaltinya Akan Lebih Baik

Messi Janji Eksekusi Penaltinya Akan Lebih Baik
Lionel Messi dan Michel Platini (c) AFP
Bola.net - Lionel Messi yang baru saja meraih penghargaan Pemain Terbaik Eropa 2014-15 mengungkapkan niatnya untuk semakin baik dalam mengeksekusi tendangan penalti. Hal tersebut diungkapkannya tepat setelah menerima penghargaan yang diraihnya kembali sejak 2011 lalu.

Dalam wawancara tersebut ia mengaku ingin meningkatkan kemampuan sebagai algojo tendangan 12 pas. "Ya, mungkin, mungkin. Saya akan mencoba untuk meningkatkan semampu saya. Soal itu (penalti)... kadang mereka ingin masuk, kadang juga mereka tidak mau masuk," bebernya kepada Marca.

La Pulga memang tidak cukup cakap dalam mengeksekusi tendangan penalti, terutama di kompetisi La Liga. Itu dibuktikan dengan total kegagalannya yang mencapai 5 kali dari 42 kesempatan.

Sementara itu, rivalnya di Real Madrid, Cristiano Ronaldo, memiliki catatan yang lebih baik, meski memiliki catatan kegagalan yang sama (5), namun Ronaldo bisa dibilang unggul karena kesempatan penalti yang didapatnya lebih banyak (51).[initial]
 (mar/yp)