Messi Halangi Transfer Ozil ke Barcelona

Messi Halangi Transfer Ozil ke Barcelona
Mesut Ozil (c) AFP

Bola.net - - Lionel Messi membujuk manajemen untuk tidak melanjutkan minat mereka terhadap Mesut Ozil, menurut Don Balon.

Playmaker merupakan salah satu bintang yang dikaitkan dengan Camp Nou di sepanjang musim panas ini. Namun pria Argentina dikabarkan tak senang dengan gagasan bermain bersama Ozil, dan ia sudah menyuarakan kekhawatiran tersebut pada klub.

Bek Real Sociedad, Inigo Martinez, kabarnya juga sempat mendapat penolakan dari Messi. Dan pemegang lima trofi Ballon d'Or itu diklaim amat kecewa usai klub gagal menuntaskan pembelian Angel di Maria, Paulo Dybala, maupun Philippe Coutinho.

Lionel Messi Merayakan gol ke gawang OsasunaLionel Messi Merayakan gol ke gawang Osasuna

Barcelona sendiri memang sebelumnya mendapat tekanan untuk mendatangkan bintang baru. Hal tersebut terjadi usai klub kehilangan Neymar, yang dibeli seharga 222 juta euro oleh PSG.

Barca pun cukup kesulitan mendapatkan pengganti Neymar. Pasalnya, bintang yang mereka incar enggan dilepas oleh klubnya masing-masing, meski tim Catalan sudah mengajukan proposal masif.

Akhirnya Barca hanya berhasil mendatangkan Ousmane Dembele dari Dortmund. Pemuda Prancis ini ditebus dengan harga lebih dari 100 juta euro.