Messi Empat Brace Dalam Lima Laga

Messi Empat Brace Dalam Lima Laga
Lionel Messi (c) AFP

Bola.net - - Lionel Messi mencetak delapan gol dalam lima penampilan terakhirnya untuk Barcelona di La Liga. Dalam empat dari lima laga itu, Messi selalu mencetak dua gol (brace) ke gawang lawannya.

Barcelona menang telak 7-1 menjamu Osasuna di jornada 34 La Liga 2016/17, Kamis (27/4). Messi menyumbang dua gol.

Dengan performa ini, berarti Messi telah mengukir empat brace dalam lima penampilan terakhirnya di La Liga. Itu termasuk brace heroik yang menentukan kemenangan 3-2 Barcelona dalam El Clasico melawan Real Madrid di Santiago Bernabeu akhir pekan kemarin.

Dalam lima penampilan terakhirnya di La Liga itu, Messi hanya gagal mencetak gol ketika Barcelona kalah 0-2 melawan tuan rumah Malaga pada jornada 31.

5 Penampilan terakhir Lionel Messi (Barcelona) di La Liga

06-04-2017 Barcelona 3-0 Sevilla (2 gol)

09-04-2017 Malaga 2-0 Barcelona

16-04-2017 Barcelona 3-2 Real Sociedad (2 gol)

24-04-2017 Real Madrid 2-3 Barcelona (2 gol)

27-04-2017 Barcelona 7-1 Osasuna (2 gol).

Dari empat brace tersebut, yang paling istimewa tentu saja yang diukir Messi di Bernabeu. Messi mencetak golnya yang ke-500 untuk Barcelona sekaligus menjadi penentu kemenangan atas rival abadi mereka.

Di La Liga musim ini, Messi telah mencetak 33 gol dalam 30 penampilan. Hingga jornada 34, dia masih memimpin daftar top scorer sementara.

Di bawah Messi, ada sang partner Luis Suarez dengan torehan 24 golnya. Cristiano Ronaldo, yang mencetak 19 gol untuk Real Madrid, ada di posisi tiga.