Messi Diklaim Ingin Rebut Gelar Ronaldo

Messi Diklaim Ingin Rebut Gelar Ronaldo
Lionel Messi. (c) AFP
Bola.net - Bek Barcelona Jeremy Mathieu mengungkapkan bahwa rekan setimnya, Lionel Messi bertekad ingin mengambil takhta Cristiano Ronaldo sebagai pemain terbaik dunia.

Messi kalah dari Ronaldo dalam perebutan gelar pemain terbaik dunia tahun lalu. Padahal, sebelumnya penyerang Barcelona itu sudah empat kali beruntun menyabet gelar pemain terbaik dunia.

Meski Messi belakangan ini kerap dikritik karena dianggap penampilannya menurun, tapi Mathieu menegaskan bahwa La Pulga sangat berhasrat menjadi yang terbaik lagi.

"Tapi, dia kini dia lapar gelar lagi, setelah Barcelona tak memenangkan apa-apa musim lalu,” ungkap Mathieu kepada Le 10 Sport.

"Messi memiliki keinginan untuk memenangkan gelar lagi dan menjadi pemain terbaik di dunia sekali lagi. Dia ingin membalas dendam."[initial]

 (gl/ada)