'Messi Dari Jalanan, Ronaldo Dari Gym'

'Messi Dari Jalanan, Ronaldo Dari Gym'
Lionel Messi - Cristiano Ronaldo (c) AFP
- Jorge Valdano membandingkan Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo. Menurut Valdano, ada satu perbedaan besar.


Valdano juga menilai bahwa persaingan antara bintang Barcelona asal Argentina dan bintang Real Madrid asal Portugal itu sangat menarik.


"Ronaldo adalah pemain abad 21. Messi dari jalanan, sedangkan Ronaldo dari gym," kata Valdano seperti dikutip Football Espana.


"Dia (Ronaldo) memiliki gerakan-gerakan yang lebih mekanis, lebih seperti robot. Yang paling mendasar adalah kemampuan untuk mengoper pada pemain dengan seragam yang sama."


"Untuk itu, entah Anda besar atau kecil, tidak ada bedanya."


"Persaingan dua pemain yang bertolak belakang memang sangat menarik dan tidak akan pernah berakhir. Ini sudah ada sejak awal ditemukannya sepakbola, dan 50 tahun lagi akan ada nama-nama lain (selain Messi dan Ronaldo)," pungkas mantan pemain dan pelatih Madrid asal Argentina tersebut. [initial]


 (foes/gia)