Messi Bahagia Atas Kemenangan Iniesta

Messi Bahagia Atas Kemenangan Iniesta
Iniesta saat terima penghargaan. (c) AFP
Bola.net - Lionel Messi mengatakan bahwa terpilihnya Andres Iniesta sebagai Pemain terbaik Eropa 2011-12 membuatnya gembira. Messi merupakan salah satu kandidat peraih penghargaan itu bersama Iniesta dan Cristiano Ronaldo.

Messi dan Ronaldo mengumpulkan nilai yang sama, dua poin di bawah Iniesta. Namun Iniesta yang merupakan juara Eropa dan Juara Dunia disebut Messi sebagai pemain yang paling layak menerima penghargaan itu.

"Saya sangat gembira UEFA memberikan penghargaan itu kepada Andres Iniesta. Dia berhak menerimanya," tulis Messi di akun Tencent Weibo, semacam Twitter-nya China.

Iniesta telah banyak menerima ucapan selamat sejak penganugerahan itu. Namun dia akan sangat bangga saat mendapatkan ucapan itu dari Messi.

Penghargaan Pemain terbaik Eropa merupakan ajang yang baru. Messi merupakan pemain pertama yang menerima trofi itu pada 2011. [initial]

Liga Spanyol - Iniesta: Ini Merupakan Sebuah Keistimewaan (foes/hsw)