
Bola.net - Bicara soal rekor, Lionel Messi tentu salah satu jagonya. Bintang Barcelona itu tercatat sudah memecahkan lima rekor penting di sepanjang tahun 2014. Namun sayang, hal tersebut tak diimbangi dengan raihan gelar juara.
Terkecuali trofi minor seperti Piala Super Spanyol, Messi dan Barcelona menutup musim lalu tanpa gelar juara sama sekali. Meski demikian, La Pulga mencatat prestasi yang luar biasa di level individu tahun ini.
21 November silam, ia mencetak hat-trick ke gawang Sevilla untuk memecahkan rekor Telmo Zarra sebagai pencetak gol terbanyak La Liga. Pada bulan yang sama, Messi juga mencetak trigol ke gawang APOEL untuk melewati catatan Raul sebagai top skorer sepanjang masa Liga Champions.
Sebelum itu, Messi sempat dua kali menaklukkan gawang Bilbao untuk membuat dirinya jadi top skorer sepanjang masa Barcelona, mengalahkan rekor Paulino Alcantara (399 gol). Tak lupa, ia juga memecahkan rekor sebagai pemain terbanyak yang pernah mencetak gol di laga Clasico, dengan 20 gol, yang sekaligus melampaui catatan Alfredo di Stefano.
Terakhir, Messi juga jadi top skorer Derby Catalan, dengan mencatat tak kurang dari 11 gol ke gawang Espanyol, semenjak memulai karir profesionalnya di La Liga.
Lantas, apakah 2015 bakal jadi tahun balas dendam Messi dengan menambah koleksi trofi di level klub? Kita nantikan saja Bolaneters. [initial]
(wel/rer)
Terkecuali trofi minor seperti Piala Super Spanyol, Messi dan Barcelona menutup musim lalu tanpa gelar juara sama sekali. Meski demikian, La Pulga mencatat prestasi yang luar biasa di level individu tahun ini.
21 November silam, ia mencetak hat-trick ke gawang Sevilla untuk memecahkan rekor Telmo Zarra sebagai pencetak gol terbanyak La Liga. Pada bulan yang sama, Messi juga mencetak trigol ke gawang APOEL untuk melewati catatan Raul sebagai top skorer sepanjang masa Liga Champions.
Sebelum itu, Messi sempat dua kali menaklukkan gawang Bilbao untuk membuat dirinya jadi top skorer sepanjang masa Barcelona, mengalahkan rekor Paulino Alcantara (399 gol). Tak lupa, ia juga memecahkan rekor sebagai pemain terbanyak yang pernah mencetak gol di laga Clasico, dengan 20 gol, yang sekaligus melampaui catatan Alfredo di Stefano.
Terakhir, Messi juga jadi top skorer Derby Catalan, dengan mencatat tak kurang dari 11 gol ke gawang Espanyol, semenjak memulai karir profesionalnya di La Liga.
Lantas, apakah 2015 bakal jadi tahun balas dendam Messi dengan menambah koleksi trofi di level klub? Kita nantikan saja Bolaneters. [initial]
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 29 Desember 2014 15:45
-
Liga Inggris 29 Desember 2014 14:37
-
Liga Spanyol 29 Desember 2014 14:33
-
Open Play 29 Desember 2014 11:36
-
Bolatainment 29 Desember 2014 11:25
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 22 Maret 2025 03:30
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...