
Bola.net - - Diego Simeone memberikan dukungan pada Antoine Griezmann, usai sang striker mendapat cibiran dari suporter Atletico Madrid setelah mereka hanya bermain imbang 0-0 melawan Real Madrid pekan lalu.
Griezmann sama sekali jauh dari dirinya yang tampil mengesankan musim lalu dan lagi-lagi gagal bersinar dalam derby yang berlangsung di Metropolitano.
Pemain Prancis banyak disalahkan atas paceklik gol Atleti musim ini - di mana ia hanya dua kali mencetak gol dalam 10 pertandingan di liga - dan mendapat cibiran dari suporter tuan rumah ketika ditarik keluar di menit ke-76 pekan lalu.
Simeone menolak mengkritik sang striker, meski ia mengindikasikan bahwa pemain 26 tahun mungkin bisa jadi akan segera hengkang dari klub.
"Saya selalu diajarkan bahwa siapapun yang menjadi bagian dari anggota keluarga, saya harus membelanya hingga titik penghabisan. Dan saya tidak akan mengubah prinsip itu sekarang," tutur Simeone menurut Goal International.
Antoine Griezmann
"Jika memang ada masalah dengan anggota keluarga lainnya, anda harus menyelesaikan itu di dalam keluarga."
"Saya akan terus membela semua anggota keluarga saya, selagi mereka masih di sini."
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 19 November 2017 14:30
Marcelo Angkat Bicara soal Kabar Pertikaian Ronaldo vs Ramos
-
Liga Spanyol 19 November 2017 11:00
Real Madrid Akan Cetak Sejarah Jika Bisa Juara La Liga Musim Ini
-
Liga Spanyol 19 November 2017 09:42
-
Liga Spanyol 19 November 2017 09:27
-
Liga Spanyol 19 November 2017 09:16
LATEST UPDATE
-
Otomotif 22 Maret 2025 10:51
-
Otomotif 22 Maret 2025 10:49
-
Otomotif 22 Maret 2025 10:48
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 10:47
-
Otomotif 22 Maret 2025 10:40
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 10:15
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...