
Bola.net - Gareth Bale diketahui sedang tak bahagia dengan klubnya yang sekarang, Real Madrid. Namun itu tidak menjadi alasan baginya untuk meninggalkan Santiago Bernabeu pada bursa transfer musim dingin ini.
Beragam polemik dialami oleh penyerang berkebangsaan Wales tersebut selama berseragam Madrid. Salah satunya adalah saat dirinya absen selama satu bulan penuh karena diklaim sedang cedera.
Masalahnya, ia masih bisa bermain sewaktu dipanggil oleh Timnas Wales untuk mengikuti ajang kualifikasi Piala Eropa 2020. Dan pada bulan November lalu, ia memantik amarah publik dengan tingkah lakunya.
Advertisement
Usai laga kontra Hungaria berakhir, yang di mana Wales dinyatakan lolos ke Piala Eropa 2020, Bale ke lapangan untuk ikut merayakan. Saat itu, ia membawa bendera Wales yang bertuliskan 'Wales, Golf, Real Madrid. Sesuai urutan'.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Bale Takkan ke Mana-Mana
Sejak saat itu, beredar kabar bahwa Real Madrid bakalan melepas Bale pada bursa transfer Januari ini. Sejumlah klub telah dikaitkan dengannya, di antaranya Manchester United dan mantan klubnya, Tottenham.
Sang agen, Jonathan Barnett, membuat spekulasi semakin liar. Pada bulan Desember 2019 lalu, ia berkata kepada BBC Sport: "Dia tidak begitu senang [di Real Madrid]."
Tetapi, bukan berarti Gareth Bale berniat untuk hengkang pada bulan Januari nanti. Menurut ESPN, Barnett berkata bahwa Bale akan bertahan pada bulan Januari dan bahkan mungkin takkan pindah sampai akhir musim.
Performa Bale Menurun
Sejauh ini, performa Bale selama di Real Madrid musim ini tidak begitu baik. Pria berumur 30 tahun tersebut baru mencatatkan dua gol serta dua assist dari 14 penampilan di semua kompetisi.
Penampilannya pun tak kalah buruk pada musim lalu, di mana dirinya hanya mampu membukukan 14 gol dari 42 pertandingan. Sangat kontras jika dibandingkan dengan musim 2017/18 lalu.
Pada waktu itu, ia berhasil membukukan 21 gol dari 39 penampilannya. Dua di antaranya ia bukukan pada laga final Liga Champions yang membantu Real Madrid mengalahkan Liverpool dengan skor 3-1.
(The Sun)
Baca Juga:
- Toni Kroos Ceritakan Proses di Balik Gol Spektakuler dari Sepak Sudut
- Dahsyatnya Motivasi Jose Mourinho Hingga Casemiro Merasa jadi Gelandang Terbaik Dunia
- Real Madrid Tidak Terkalahkan dalam 14 Pertandingan, Apa Rahasia Zinedine Zidane?
- Carles Alena: Dibuang Barcelona, Mengaku Tak Akan Tolak Real Madrid
- Enggan Bicarakan Kontrak Baru, Kylian Mbappe Buka Harapan untuk Real Madrid?
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 9 Januari 2020 21:20
Enggan Bicarakan Kontrak Baru, Kylian Mbappe Buka Harapan untuk Real Madrid?
-
Liga Inggris 9 Januari 2020 19:00
Manchester United, Opsi Paling Masuk Akal untuk Christian Eriksen
-
Liga Spanyol 9 Januari 2020 18:40
-
Liga Spanyol 9 Januari 2020 18:20
Paul Pogba Disebut Bakal Jadi Pembelian Mubazir Bagi Real Madrid, Kok Bisa?
-
Liga Spanyol 9 Januari 2020 17:26
Selain Toni Kroos, Pemain-Pemain Ini Juga Pernah Cetak Gol dari Sepak Pojok
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:04
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...