
Bola.net - Sebuah pujian diberikan Carlo Ancelotti kepada Real Valladolid. Ia menilai Las Pucellanos itu merupakan lawan yang sangat merepotkan bagi timnya.
Dini hari tadi, Real Madrid kembali beraksi di La Liga setelah libur panjang. Pasukan Los Blancos harus mengunjungi Estadio Jose Zorrilla untuk menghadapi Real Valladolid.
Pertandingan tersebut berjalan dengan cukup alot. Namun Liverpool berhasil mengunci kemenangan di laga itu dengan skor 2-0 berkat brace Karim Benzema.
Advertisement
Ancelotti mengakui timnya cukup menderita untuk bisa mendapatkan kemenangan ini. "Ini pertandingan yang sulit bagi kami karena lawan kami semakin membaik seiring berjalannya pertandingan," ujar Ancelotti di laman resmi Real Madrid.
Baca komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Performa Kurang Oke
Ancelotti secara terbuka mengakui bahwa penampilan timnya di laga ini sebenarnya jauh dari kata oke. Namun ia senang timnya bisa membawa pulang tiga poin ke Madrid.
"Kami bermain dengan baik di babak pertama. Kami mengontrol jalannya pertandingan namun Valladolid bermain dengan bagus dan menjadikan pertandingan ini menjadi sangat kompetitif," sambung Ancelotti.
"Tim kami tidak bermain dengan cukup solid. Namun kami berhasil meraih tiga poin dari pertandingan yang sulit ini dan itu adalah sesuatu yang bagus."
Perbaiki Pelan-pelan
Lebih lanjut, Ancelotti bisa memaklumi performa timnya yang kurang maksimal. Karena mereka baru berlatih bersama setelah satu bulan terpisah.
Jadi ia berjanji akan membenahi performa El Real agar mereka bisa tampil dengan penampilan terbaik mereka di sisa musim 2022/23 ini.
"Kami harus melangkah maju dengan perlahan agar kami bisa mengembalikan kondisi para pemain kami ke bentuk terbaik mereka," imbuhnya.
Laga Berikutnya
Real Madrid sendiri tidak punya banyak waktu untuk merayakan kemenangan Valladolid tersebut.
Pada tengah pekan nanti El Real dijadwalkan berhadapan dengan Cacereno pada babak 32 besar Copa Del Rey.
Klasemen La Liga
(Real Madrid CF)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 30 Desember 2022 22:20
Nonton Siaran Live Streaming La Liga 2022/2023: Real Valladolid vs Real Madrid
-
Liga Inggris 30 Desember 2022 21:18
Penuhi 2 Syarat Ini, Karim Benzema Bakal Pindah ke Manchester United?
-
Liga Inggris 30 Desember 2022 20:31
-
Liga Spanyol 30 Desember 2022 14:08
Jadwal Siaran Langsung Real Valladolid vs Real Madrid Hari Ini, 31 Desember 2022
-
Liga Spanyol 30 Desember 2022 10:37
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 07:03
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 06:34
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:22
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 06:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:04
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:01
MOST VIEWED
- Rapor Pemain Barcelona Saat Comeback di Kandang Atletico Madrid: Lamine Yamal Sungguh Mantap, Ferran Torres Supersub!
- Nonton Atletico Madrid vs Barcelona - Live Streaming La Liga 2024/2025
- Mbappe Buka Suara Soal Perbandingan dengan Cristiano Ronaldo dan Ronaldo Nazario
- Hasil Atletico Madrid vs Barcelona: Skor 2-4
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...