
Bola.net - Sebuah dukungan diberikan Predrag Midjatovic kepada skuat Real Madrid. Ia menilai pasukan Los Blancos masih memiliki peluang yang besar untuk menjuarai La Liga musim ini.
Hanya finish di peringkat tiga musim lalu, Real Madrid melakukan pembenahan besar-besaran di musim panas ini. Mereka merekrut lima pemain top ke Bernabeu di mana transfer tersebut memakan biaya lebih dari 300 juta Euro.
Namun sejauh ini performa El Real masih jauh dari kata konsisten. Usai menang 3-1 melawan Celta Vigo, mereka ditahan imbang Real Valladolid di akhir pekan kemarin.
Advertisement
Mijatovic tetap optimistis bahwa Real Madrid mampu memenangkan gelar juara La Liga musim ini. "Mereka [Madrid] adalah tim besar dengan pemain-pemain hebat," beber Mijatovic kepada Goal International.
Baca komentar lengkap eks striker El Real itu di bawah ini.
Butuh Waktu
Mijatovic mengklaim bahwa sangat normal ketika Real Madrid masih belum tampil konsisten di awal musim ini.
Ia menilai bahwa para pemain baru Real Madrid itu masih membutuhkan waktu untuk beradaptasi dengan rekan-rekan setimnya sebelum mereka menunjukkan performa terbaik mereka.
"Para pemain baru yang datang di musim panas ini masih beradaptasi dengan tim ini. Saya rasa kondisi ini normal di klub-klub besar manapun."
Bisa Juara
Mijatovic menyebut bahwa persaingan untuk mendapatkan gelar juara La Liga musim ini akan berlangsung dengan ketat. Namun ia percaya bahwa Real Madrid sanggup keluar sebagai juara.
"Musim ini saya rasa tidak akan menjadi musim yang mudah bagi Real Madrid. Saya rasa Real Madrid selalu mendapatkan tekanan yang besar setiap musimnya."
"Namun saya sangat optimistis bahwa mereka mampu bersaing untuk memenangkan gelar juara ini, dan keyakinan saya ini tidak pernah berubah." ia menandaskan.
Laga Berikutnya
Real Madrid akan menghadapi tandang di Jornada ketiga La Liga musim ini.
Mereka akan bertamu ke markas Villarreal pada hari Senin (2/9) dini hari nanti.
(Goal International)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 26 Agustus 2019 23:17
-
Liga Spanyol 26 Agustus 2019 22:14
-
Liga Spanyol 26 Agustus 2019 22:00
Karim Benzema Diklaim Jadi Striker Terbaik di 10 Tahun Terakhir
-
Liga Spanyol 26 Agustus 2019 21:46
-
Liga Spanyol 26 Agustus 2019 21:40
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 19:51
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 19:46
-
Piala Dunia 20 Maret 2025 19:41
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 19:19
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 19:08
-
Otomotif 20 Maret 2025 18:59
MOST VIEWED
- Rapor Pemain Barcelona Saat Comeback di Kandang Atletico Madrid: Lamine Yamal Sungguh Mantap, Ferran Torres Supersub!
- Nonton Atletico Madrid vs Barcelona - Live Streaming La Liga 2024/2025
- Mbappe Buka Suara Soal Perbandingan dengan Cristiano Ronaldo dan Ronaldo Nazario
- Hasil Atletico Madrid vs Barcelona: Skor 2-4
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...