Meningkatnya Level Kreativitas Neymar

Meningkatnya Level Kreativitas Neymar
Neymar (c) Anadolu Agency

Bola.net - - Musim 2015/16 kemarin, tercatat sebagai pemain dengan rata-rata penciptaan peluang gol tertinggi di La Liga. Musim itu, Neymar rata-rata merancang 3 peluang gol per laga - total 102 operan berpeluang gol dalam 34 penampilan bersama . Musim ini, level kreativitas bintang Barcelona asal Brasil tersebut meningkat.

Di La Liga musim ini, Neymar sudah menciptakan 41 operan berpeluang gol dalam 13 penampilannya dengan seragam Barcelona. Rata-ratanya adalah 3,15 operan berpeluang gol per laga.

Rasio tersebut (3,15 operan berpeluang gol per laga) juga merupakan yang tertinggi di La Liga 2016/17 sejauh ini. Rasio yang dicatatkan Neymar tersebut mengungguli pemain-pemain kreatif lainnya, termasuk Toni Kroos dari Real Madrid dan dari Atletico Madrid.

Operan berpeluang gol di La Liga 2016/17 (total):

41 - Neymar (Barcelona) - 13 penampilan

38 - Koke (Atletico Madrid) - 15 penampilan

35 - Jonathan Viera (Las Palmas) - 13 penampilan

34 - Toni Kroos (Real Madrid) - 12 penampilan

32 - Dani Parejo (Valencia) - 15 penampilan.

Operan berpeluang gol di La Liga 2016/17 (rata-rata per laga - minimal 10 penampilan):

3,1 - Neymar (Barcelona)

2,8 - Toni Kroos (Real Madrid)

2,7 - Jonathan Viera (Las Palmas)

2,5 - Koke (Atletico Madrid)

2,5 - Benat (Athletic Bilbao).

Di La Liga musim ini, Neymar sudah mengemas enam buah assist dalam 13 penampilan. Selain itu, Neymar juga telah mencetak empat gol untuk Barcelona.

Jika ingin mempertahankan gelar liga mereka, Blaugrana bakal butuh performa terbaik para pemainnya, terutama yang berstatus pemain pilar. Neymar jelas merupakan salah satunya.