Mengaku Teman, Pemain Malaga Ingin Abaikan Ronaldo

Mengaku Teman, Pemain Malaga Ingin Abaikan Ronaldo
Victor Antunes. (c) AFP
Bola.net - Bek Malaga, Vitorino Antunes, mengaku ia berkawan dengan beberapa pemain Portugal yang kini bermain untuk Real Madrid seperti Cristiano Ronaldo, Pepe, dan Fabio Coentrao.

Akhir pekan ini (16/03) Antunes dan rekan setimnya akan menjamu Los Blancos di La Rosaleda. Mengakui bahwa akan sulit bagi timnya untuk memetik hasil positif, sang pemain rupanya tak ragu untuk sejenak mengabaikan status pertemanannya dengan Ronaldo untuk bisa berjuang secara maksimal di atas lapangan hijau.

"Ini akan jadi laga yang berat, namun kami bermain di kandang sendiri dan saya berharap kami bisa mendapat hasil yang positif," tutur Antunes menurut laporan Inside Spanish Football.

"Saya tidak bilang kami akan santai, namun atmosfer di sini jelas amat luar biasa. Saya akan memberikan segalanya di laga ini. (Dengan Ronaldo) kami adalah teman sebelum dan sesudah laga, namun tidak ada namanya teman di atas lapangan," pungkasnya. [initial]

 (isf/rer)