Menangi Leg Pertama, Enrique Takkan Ubah Gaya Main Barca

Menangi Leg Pertama, Enrique Takkan Ubah Gaya Main Barca
Luis Enrique (c) AFP
Bola.net - Manajer Barcelona, Luis Enrique menuturkan jika dirinya takkan merubah gaya bermain timnya kendati memiliki modal kemenangan 3-1 di leg perdana semi final Copa Del rey kontra Villarreal.

Meski tahu Villarreal dalam keadaan tertekan, Enrique tak mau berspekulasi terkait taktik apa yang akan digunakan sang lawan nanti.

"Kami tidak akan berspekulasi. Kami akan tetap tampil serius. Seperti biasa, kami akan berusaha menguasai bola, kami harus melakukannya karena dengan begitu kami bisa menyerang dan bertahan dengan baik." jelas Enrique.

"Kami akan melakukan pressing saat kehilangan bola, karena itulah ciri khas tim ini. Mereka harus menyerang demi menyusul defisit gol, namun saya tak mau berspekulasi, taktik mereka akan lebih jelas ketika laga bergulir nanti." pungkasnya. [initial]

 (spt/jrc)