Menang 9-1, Ancelotti Minta Madrid Terus Fokus

Menang 9-1, Ancelotti Minta Madrid Terus Fokus
Carlo Ancelotti (c) AFP
Bola.net - Pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti tentu saja merasa senang dengan kemenangan yang diraih anak buahnya saat melawan Granada. Namun Ia mengingatkan timnya agar tidak terbawa euforia dan selalu fokus dalam menghadapi pertandingan berikutnya.

Los Blancos mengamuk saat berlaga di Santiago Bernabeu. Granada mereka hajar dengan skor mencolok 9-1. Pada pertandingan tersebut Cristiano Ronaldo tampil cemerlang dengan mengemas lima gol.

"Kami senang tapi ini hanya satu pertandingan dan kami memiliki pertandingan penting lainnya yang akan datang," kata Ancelotti di situs resmi klub.

Pada tengah pekan ini Madrid akan berkunjung ke Campo de Futbol de Vallecas untuk menantang tuan rumah Rayo Vallecano. Ancelotti meminta anak buahnya tetap fokus dan mengulangi performa gemilang saat mengalahkan Granada.

"Pada hari Rabu kami harus sepenuhnya fokus seperti pertandingan hari ini."[initial]

 (rm/ada)