
Bola.net - Lionel Messi dipastikan meninggalkan Barcelona. Tidak ada kesepakatan kontrak baru, atau lebih tepatnya tidak bisa. Fans Barca harus gigit jari.
Jumat (6/8/2021) dini hari WIB, seharusnya fans Barca menunggu kabar baik dari klub, tapi yang terjadi justru sebaliknya. Bukan pengumuman kontrak baru yang dirilis klub.
Alih-alih, Blaugrana mengumumkan bahwa Messi bakal meninggalkan Camp Nou. Tidak ada kontrak baru untuk La Pulga, masalahnya cukup besar.
Advertisement
LATEST NEWS | Leo #Messi will not continue with FC Barcelona
— FC Barcelona (@FCBarcelona) August 5, 2021
Pengumuman Barca ini tentu menuai reaksi besar dari fans dan penikmat sepak bola secara umum. Selama bertahun-tahun, Messi adalah Barcelona itu sendiri.
Masalahnya, Barca tidak punya pilihan. Mereka tidak bisa menawarkan kontrak baru untuk Messi, mengapa begitu?
Alasan Messi gak bisa lanjut
Klub-klub Spanyol harus mematuhi aturan batas pengeluaran, termasuk beban gaji dan pembelian pemain baru, yang ditentukan oleh La Liga.
Sebelum pandemi virus corona, ESPN mengklaim pengeluaran Barcelona mencapai total 600 juta euro. Angka itu berkurang menjadi 347 euro musim lalu, tapi itu masih terlalu tinggi.
Barca masih harus memangkas angka tersebut untuk musim depan. Karena itu, untuk mendaftarkan kontrak baru Messi ke La Liga, Barca harus memotong beban gaji banyak pemain atau menjual banyak pemain sekaligus.
Masalahnya, sejauh ini Barca kesulitan menjual pemain-pemain dengan gaji besar seperti Miralem Pjanic, Philippe Coutinho, dan Samuel Umtiti.
Barca juga belum mencapai kesepakatan pemotongan gaji dengan nama-nama besar seperti Gerard Pique, Busquets, dan Jordi Alba.
Tidak ada uang, tidak ada Messi
Singkatnya, saat ini Barca tidak punya cukup uang untuk merekrut Messi dengan kontrak baru. Sebenarnya bisa saja membuat Messi meneken kontrak sekarang, tapi pembayaran gaji selama masa kontrak itu bakal sulit terpenuhi.
La Liga tidak bisa menerima kasus seperti itu. Ketika klub mendaftarkan pemain, harus jelas bagaimana arus keuangan klub tersebut sepanjang masa kontrak tersebut, dari mana uangnya, apakah uang tersebut bisa dialokasikan untuk membayar gaji, dsb.
Nah sekarang Barca bahkan masih harus menyesuaikan perhitungan untuk pemain-pemain yang masih terikat kontrak. Jangankan memikirkan kontrak baru Messi, Barca pun kesulitan mendaftarkan pemain-pemain free transfer yang direkrut musim panas ini.
Lagi pula, kasus Messi dianggap sebagai pembelian baru karena dia sudah berstatus free transfer sejak 1 Juli 2021 lalu.
La Liga harus tegas
Beberapa bulan terakhir, Laporta diduga mencoba bernegosiasi dengan La Liga untuk mengendurkan aturan finansial tersebut. Masalahnya, La Liga harus bersikap adil sebagai penyelenggara kompetisi.
Jika La Liga mengendurkan peraturan khusus untuk Messi, klub-klub lain bakal protes keras dan bakal menuntut kelonggaran yang sama. Presiden La Liga, Javier Tebas, juga sudah mengatakan bahwa dia tidak bisa mengubah peraturan tersebut.
Akibatnya, Barca berada di posisi sulit, dan hasilnya seperti yang sudah kita lihat dalam beberapa jam terakhir: Lionel Messi harus meninggalkan Barcelona.
Selebrasi Messi
Lionel Messi's first and last Barcelona goal celebrations 😞
— Goal (@goal) August 5, 2021
Sixteen years apart. pic.twitter.com/N6lDMgfB5P
Gol-gol Messi
Lionel Messi is the only player in LaLiga history to score 30+ goals in NINE different seasons:
— Squawka Football (@Squawka) August 5, 2021
◉ 2009/10 (34)
◉ 2010/11 (31)
◉ 2011/12 (50)
◉ 2012/13 (46)
◉ 2014/15 (43)
◉ 2016/17 (37)
◉ 2017/18 (34)
◉ 2018/19 (36)
◉ 2020/21 (30)
Incredible. 🐐 pic.twitter.com/I1GP7ecOot
Akhir sebuah era
The end of the greatest era in football history pic.twitter.com/h2rdhyee58
— سعد لوشيسكو (@s_aea7) August 5, 2021
Sumber: Sport, Twitter, Bola
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 5 Agustus 2021 18:27
-
Liga Spanyol 5 Agustus 2021 11:30
Nyaris 73 Pertandingan dalam Semusim, Pedri Kelelahan Lho Barcelona!
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 17:01
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 16:44
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 16:12
-
Otomotif 20 Maret 2025 16:03
-
Liga Eropa Lain 20 Maret 2025 16:00
-
Amerika Latin 20 Maret 2025 15:59
MOST VIEWED
- Rapor Pemain Barcelona Saat Comeback di Kandang Atletico Madrid: Lamine Yamal Sungguh Mantap, Ferran Torres Supersub!
- Nonton Atletico Madrid vs Barcelona - Live Streaming La Liga 2024/2025
- Mbappe Buka Suara Soal Perbandingan dengan Cristiano Ronaldo dan Ronaldo Nazario
- Hasil Atletico Madrid vs Barcelona: Skor 2-4
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...