
Bola.net - - Kylian Mbappe memang tak menutup kemungkinan gabung dengan Real Madrid di masa yang akan datang. Namun sebelum hal itu terjadi, penyerang 18 tahun tersebut ingin terlebih dulu mengasah kemampuannya.
Mbappe bermain impresif bersama AS Monaco musim ini. 19 gol telah dikumpulkan sepanjang musim ini di semua kompetisi. Berkat performanya tersebut, Mbappe pun mendapat panggilan dari timnas Prancis tahun ini dan telah menjalani debutnya pekan lalu.
Real Madrid yang pernah gagal mendapatkan Mbappe pada tahun 2013, akan kembali mengejar Mbappe pada bursa transfer musim panas mendatang. Presiden klub, Florentino Perez, tak menutup kemungkinan akan menjadikan Mbappe sebagai rekan Karim Benzema di lini depan pasukan Zinedine Zidane. Kapten Real Madrid, Sergio Ramos, memberikan dukungan jika klub akan mendatangkan Mbappe ke Santiago Bernabeu.
Di pihak lain, mantan pemain Arsenal Robert Pires, menyarankan agar Mbappe bertahan lebih dulu di AS Monaco paling tidak selama dua musim. Sebab jika terlalu dini pindah ke klub besar, potensi Mbappe bisa meredup.
Mbappe sepertinya sepakat dengan saran Pires. Ia ingin terlebih dulu belajar sebelum gabung dengan klub besar.
"Real Madrid adalah klub besar, iya. Tapi saya rasa saya masih butuh banyak belajar," ucap Mbappe usai menjalani pertandingan bersama Prancis menghadapi Spanyol, Rabu (29/3)
"Real Madrid adalah klub di mana Anda harus sudah dewasa ketika Anda bermain di sana dan berada pada level terbaik."
"Saya rasa saya sekarang belum berada pada level tertinggi dalam permainan saya," sambungnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Bolatainment 28 Maret 2017 17:05
-
Liga Eropa Lain 28 Maret 2017 16:30
-
Liga Spanyol 28 Maret 2017 15:12
-
Liga Spanyol 28 Maret 2017 13:58
-
Piala Dunia 28 Maret 2017 09:20
Tak Seperti Pique, Ramos Belum Pikirkan Pensiun Dari Spanyol
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 20 Maret 2025 14:09
-
Bola Indonesia 20 Maret 2025 14:09
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 14:01
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 14:00
-
Otomotif 20 Maret 2025 14:00
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 13:54
MOST VIEWED
- Rapor Pemain Barcelona Saat Comeback di Kandang Atletico Madrid: Lamine Yamal Sungguh Mantap, Ferran Torres Supersub!
- Nonton Atletico Madrid vs Barcelona - Live Streaming La Liga 2024/2025
- Mbappe Buka Suara Soal Perbandingan dengan Cristiano Ronaldo dan Ronaldo Nazario
- Hasil Atletico Madrid vs Barcelona: Skor 2-4
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...