
Bola.net - Jelang laga kontra Granada, Ernesto Valverde menekankan tentang pentingnya poin-poin tandang. Menurut pelatih Barcelona tersebut, ini adalah hal yang krusial jika mereka ingin juara.
Juara bertahan Barcelona akan bertandang ke Estadio Nuevo Los Carmenes untuk menghadapi tim promosi Granada pada pekan ke-5 La Liga 2019/20, Minggu (22/9/2019).
Barcelona baru meraih dua kemenangan di La Liga musim ini, dan keduanya diraih di kandang sendiri dengan skor identik 5-2 melawan Real Betis serta Valencia. Dalam dua laga tandangnya, pasukan Ernesto Valverde takluk 0-1 melawan Athletic Bilbao pada pekan pembuka dan imbang 2-2 melawan Osasuna di pekan ke-3.
Advertisement
Di matchday pertama Liga Champions tengah pekan kemarin, Barcelona juga gagal menang saat tandang. Melawan tuan rumah Borussia Dortmund, Barcelona meraih hasil imbang 0-0. Valverde merasa tren ini harus segera diubah.
Tak Boleh Terpeleset Lagi
"Di luar kandang, kami belum mendapatkan hasil-hasil yang bagus. Ini berdampak negatif bagi kami," kata Valverde, seperti dikutip dari Marca.
"Laga di Pamplona [melawan Osasuna], kami mampu membalikkan keadaan, tapi kami tak sanggup menang. Kami harus mengubah kebiasaan ini."
"Lawan-lawan seperti ini bisa menentukan juara, karena di sini Anda tak boleh terpeleset."
Lawan Berbahaya
Granada tak bisa diremehkan. Setelah melalui dua pekan pertama tanpa kemenangan, imbang 4-4 di kandang Villarreal dan kalah 0-1 menjamu Sevilla, Granada meraih dua kemenangan beruntun atas Espanyol serta Celta Vigo, juga tanpa kebobolan.
"Mereka sudah mengawali dengan bagus," ujar Valverde. "Tim-tim promosi berbahaya di awal, karena mereka mengawali dengan momentum positif."
"Granada bermain dengan penuh energi, bermain dari belakang dan punya variasi serangan."
"Start positif adalah buah dari kerja keras mereka, dan kami ke sana dengan keharusan menang, karena kami gagal melakukannya dalam dua percobaan sebelumnya (di liga)," tegas pelatih Barcelona tersebut.
Sumber: Marca
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 20 September 2019 16:32
-
Liga Spanyol 20 September 2019 16:31
-
Liga Spanyol 20 September 2019 14:59
3 Pemain Barcelona Masuk Daftar Jual di Januari 2020, Siapa Saja?
-
Liga Spanyol 20 September 2019 13:45
-
Liga Spanyol 20 September 2019 12:00
Polemik Transfer Antoine Griezmann, Barcelona Selamat dari Hukuman Berat?
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:57
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:50
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:23
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 05:11
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:48
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:41
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...