Mathieu Tak Masuk Skuat Prancis, Ini Kata Deschamps

Mathieu Tak Masuk Skuat Prancis, Ini Kata Deschamps
Jeremy Mathieu (c) AFP
Bola.net - Didier Deschamps belum lama ini memberikan penjelasan mengapa ia memutuskan untuk tidak memanggil bek Jeremy Mathieu masuk dalam skuat Timnas Prancis, jelang laga uji coba melawan Brasil akhir pekan ini.

Mathieu sebelumnya tampil sebagai salah satu pahlawan kemenangan Barcelona, usai ia mencetak gol pembuka di duel Clasico melawan Real Madrid di Camp Nou kemarin. Namun hal tersebut rupanya masih belum cukup membawanya masuk skuat Les Bleus.

"Apakah saya menyesal tidak memanggilnya? Saya memilih pemain. Jurnalis biasa menanyakan pemain yang bagus, yang tidak masuk dalam timnas. Itu logis," tutur Deschamps pada reporter.

didier deschampsdidier deschamps

"Saya memilih skuat dan saya berasumsi mengenai hal tersebut. Namun Mathieu punya pengalaman yang hebat. Sebelumnya ia tidak banyak bermain, namun kini sebaliknya. Kami banyak mengikuti perkembangannya selama ini," pungkasnya. [initial]

 (wel/rer)