Mathieu: Kadang Barca Memang Harus Menderita

Mathieu: Kadang Barca Memang Harus Menderita
Jeremy Mathieu (c) AFP
Bola.net - Jeremy Mathieu tak menampik bahwa Barcelona memang kadang harus bekerja keras sebelum bisa meraih kemenangan yang sulit, seperti yang mereka lakukan ketika bertandang ke markas Celta Vigo belum lama ini.

Blaugrana harus berjuang ekstra keras, sebelum mereka akhirnya bisa mencetak gol lewat Mathieu dan menang 1-0 di Balaidos. Hasil tersebut membuat tim Catalan terus menjaga jarak keunggulan empat poin dengan Real Madrid di puncak klasemen.

"Kami tahu bahwa kami adalah klub yang besar, namun kadang anda memang harus menderita dan berjuang keras. Pada akhirnya, yang terpenting adalah kami bisa mendapatkan tiga poin penuh," tutur Mathieu pada Marca.

Barcelona akan menghadapi Almeria di laga La Liga mereka berikutnya. [initial]

 (mar/rer)