Mathieu: Barca Amat Ambisius

Mathieu: Barca Amat Ambisius
Jeremy Mathieu. (c) AFP
Bola.net - Defender anyar Barcelona, Jeremy Mathieu, menyebut klubnya sebagai klub yang amat ambisius, menjelang musim kompetisi 14/15.

Bek asal Prancis itu juga menegaskan bahwa dirinya siap untuk menjalani semua tantangan yang ada di Camp Nou, usai ditransfer dari Valencia di bursa transfer musim panas ini.

"Saya melihat klub ini tengah menjalankan proyek yang amat ambisius. Saya berharap bisa menjalani kesuksesan. Saya baru berada di sini selama satu pekan, namun saya amat senang," tutur Mathieu menurut laporan situs resmi klub.

"Saya siap secara mental dan fisik untuk mencapai banyak hal hebat bersama tim ini. Saya percaya dengan kemampuan yang saya miliki dan saya harap semua berjalan lancar. Namun saya harus bekerja keras untuk masuk ke starting line-up," pungkasnya. [initial]

 (fcb/rer)