
Bola.net - Eden Hazard mengakui bahwa dirinya mengadakan pertemuan dengan Real Madrid, ketika dia masih menjadi pemain Chelsea. Pertemuan tersebut dipakai Eden Hazard untuk menunjukkan hasrat bergabung dengan Los Blancos.
Eden Hazard selama tujuh musim menjadi pemain penting di Chelsea. Eden Hazard dibeli Chelsea pada 2012 dengan harga 40 juta euro. Chelsea kemudian menjual pemain asal Belgia dengan harga 100 juta euro ke Real Madrid pada 2019 lalu.
Bersama Chelsea, Eden Hazard telah meraih banyak gelar juara. Mantan pemain Lille memberikan dua gelar Premier League untuk Chelsea. Di pentas Eropa, Eden Hazard meraih dua gelar juara Liga Europa.
Advertisement
Eden Hazard pindah ke Chelsea karena kehendaknya sendiri. Baginya, pindah ke Real Madrid adalah salah satu mimpi besarnya di masa kecil. Eden Hazard kemudian memakai nomor punggung 7 di Real Madrid.
Gelar Pertemuan Rahasia
Eden Hazard sebenarnya sudah ingin pindah dari Chelsea pada musim panas 2018. Akan tetapi, pihak Chelsea meminta Eden Hazard bertahan satu musim lagi. Chelsea dan Eden Hazard kemudian sepakat berpisah pada Juli 2019.
Dalam sebuah video di Real Madrid TV, Eden Hazard mengaku sudah lebih dulu menggelar pertemuan rahasia dengan Real Madrid sebelum pindah. Pertemuan tersebut digelar saat Eden Hazard masih terikat kontrak dengan Chelsea.
Eden Hazard diam-diam bertemu dengan Florentino Perez, presiden Real Madrid. Dalam pertemuan yang digelar pasca Piala Dunia 2018 itu, pemain berusia 28 tahun berkata kepada Perez terkait keinginan pindah ke Madrid.
Kepada Perez, Eden Hazard berkata pula bahwa dia tidak bisa pindah pada musim panas 2019. Chelsea tidak akan melepasnya. Kemudian, Eden Hazard meminta Perez untuk sabar dan menunggunya datang ke Bernabeu pada Juli 2019.
Eden Hazard Sulit Bersinar di Real Madrid
Kepindahan Eden Hazard menuju Real Madrid menjadi sorotan besar. Tidak kurang dari 50 ribu fans Real Madrid datang ke Bernabeu untuk melihat sesi perkenalan Eden Hazard. Ada harapan tinggi dari fans untuk Eden Hazard.
Eden Hazard juga mendapat kepercayaan memakai nomor punggung 7, yang sebelumnya identik dengan Cristiano Ronaldo. Eden Hazard diharap bisa menjadi pengganti top skor sepanjang masa Real Madrid.
Hanya saja, sejauh ini performa Eden Hazard masih jauh dari harapan. Dia sempat mengalami masalah kebugaran di awal musim. Eden Hazard belum mampu mencapai level terbaiknya, seperti ketika bermain untuk Chelsea.
Sumber: Real Madid TV
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 29 Oktober 2019 22:39
-
Liga Champions 29 Oktober 2019 19:54
Gagal di Chelsea, Hazard Kini Incar Trofi Liga Champions Bersama Madrid
-
Liga Inggris 29 Oktober 2019 19:20
Lawan Chelsea, Solskjaer Indikasikan Turunkan Banyak Pemain Muda
-
Liga Spanyol 29 Oktober 2019 17:59
Hazard Sudah Putuskan Pindah ke Madrid Usai Piala Dunia 2018
-
Liga Inggris 29 Oktober 2019 16:46
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 15:59
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 15:58
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 15:57
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 15:56
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 15:46
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 15:45
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...