Masih dan Selalu Ada Harapan Untuk Madrid

Masih dan Selalu Ada Harapan Untuk Madrid
Real Madrid (c) AFP
- Real Madrid menang 3-1 di markas Levante pada jornada 27 La Liga 2015/16, Kamis (03/2). Meski menang, Madrid tetap di peringkat tiga dengan selisih empat poin dari Atletico Madrid dan terpisah jurang cukup lebar dengan .


La Liga masih cukup panjang. Menurut gelandang serang Madrid Lucas Vazquez, harapan itu masih dan selalu ada.


"Selama secara matematis belum berakhir, harapan (di La Liga) selalu ada," kata Vazquez seperti dikutip Marca.


Tiga gol Madrid ke gawang didapat melalui penalti Cristiano Ronaldo, bunuh diri Diego Marino dan pemain pengganti . Akhir pekan nanti, Madrid akan melawan Celta Vigo di La Liga, lalu menghadapi AS Roma di leg kedua babak 16 besar Liga Champions.


"Ini (laga melawan Levante) juga merupakan pemanasan yang bagus sebelum turun di Liga Champions," pungkas Vazquez. [initial]


 (mrc/gia)