Mascherano: Main dengan Messi Seperti Beraksi Bersama Maradona

Mascherano: Main dengan Messi Seperti Beraksi Bersama Maradona
Lionel Messi (c) AFP
Bola.net - Javier Mascherano belum lama ini memberikan dukungan pada rekan setimnya di Barcelona, Lionel Messi, yang tengah menunjukkan penampilan terbaik di level klub.

Pemain berjuluk La Pulga tersebut baru saja membuat dua gol untuk membantu timnya menang 6-0 atas Getafe di La Liga dini hari tadi. Ia sebelumnya mendapat kritik lantaran mengalami penurunan performa pasca Piala Dunia, namun Messi mampu bangkit mulai awal tahun 2015 dan terus bersaing ketat dengan Cristiano Ronaldo di daftar top skorer La Liga.

"Ia sudah menikmati sepakbola terbaiknya untuk beberapa tahun belakangan dan semua hal tersebut terlihat normal untuk saat ini. Namun dalam beberapa tahun mendatang, semua orang akan melihatnya dengan cara yang berbeda. Mungkin hal yang sama terjadi dengan beberapa rekan setim Maradona sebelumnya," tutur Mascherano pada TyC.

Barcelona untuk sementara ini unggul lima angka atas Real Madrid di klasemen sementara La Liga. [initial]

 (tyc/rer)