Mascherano Kembali Tegaskan Rencananya Tinggalkan Barca

Mascherano Kembali Tegaskan Rencananya Tinggalkan Barca
Javier Mascherano (c) AFP

Bola.net - - Bek , Javier Mascherano, kembali menyatakan keinginannya pergi dari klub tahun depan.

Namun demikian, sepertinya eks penggawa Liverpool itu bakal menunggu hingga Juni mendatang, alih-alih mencoba mencari klub anyar di bursa musim dingin Januari nanti.

"Beberapa saat lalu saya mengatakan pada klub soal situasi yang saya alami, itu bukan salah siapa-sapa, kenyataannya saja yang memang demikian. Sudah jelas bahwa saya kehilangan arti penting di dalam tim dalam beberapa musim terakhir," jelasnya di Sportsmole.

Mascherano kemudian berbicara soal ke mana klub yang ingin ia tuju.

Javier MascheranoJavier Mascherano

"Saya ingin pergi ke tempat di mana saya merasa penting dalam apapun yang saya lakukan. Saya harus merasa sebagai sosok yang penting di klub baru nanti," lanjutnya.

"Kekhawatiran terbesar saya adalah dalam 11 bulan terakhir saya lima kali mengalami cedera otot, dan menurut saya itu terjadi karena kurangnya kontinuitas bermain."

Mascherano kemudian menegaskan: "Saya akan langsung pergi begitu tiba hari di mana saya merasa hanya menjadi masalah untuk klub."