Mascherano: Kami Memberikan Madrid Terlalu Banyak Ruang

Mascherano: Kami Memberikan Madrid Terlalu Banyak Ruang
Javier Mascherano (c) AFP
Bola.net - Javier Mascherano mengatakan bahwa Barcelona kewalahan menghadapi Real Madrid di babak pertama karena terlalu banyak memberikan mereka ruang untuk berkreasi.

Seperti yang diketahui Barca sempat kesulitan mengahadapi Madrid, terutama di babak pertama. Jeremy Mathieu memang sempat membuat Blaugrana unggul. Namun bisa disamakan oleh Cristiano Ronaldo. Los Blancos bahkan menguasai jalannya laga di babak tersebut dan menciptakan beberapa peluang lainnya.

Mascherano menilai bahwa Madrid bisa mendikte jalannya laga di babak pertama karena skuat Barca kerap membuat kesalahan sendiri. Yakni, memberikan lawan terlalu banyak ruang untuk berkreasi dan rekan-rekannya sendiri kerap kehilangan bola.

"Jika tak hati-hati dengan Madrid, mereka akan berada di atas angin. Mereka yang terbaik di dunia untuk urusan tersebut. Kami memulai laga dengan baik. Kami mengontrol laga itu dan mencetak gol. dan itulah momen saat mereka mulai merangsek maju," tutur gelandang pekerja keras asal Argentina ini.

"Kami memberikan mereka terlalu banyak ruang dan kami terlalu sering kehilangan bola. Di babak kedua, kami menata ulang organisasi tim kami. Kami mencetak gol dan mulai bermain dengan gaya kami sendiri," tandas Mascherano seperti dilansir AS.

Di laga tersebut, Barca akhirnya menang dengan skor 2-1 berkat gol yang diciptakan oleh Luis Suarez di babak kedua. [initial]

 (as/dim)