
Bola.net - - Javier Mascherano mengaku tidak bisa memberikan nasehat apa pun kepada . Gelandang Barcelona itu juga tak mau berkomentar banyak mengenai rumor kepergian Neymar dari Barca yang semakin kencang berhembus.
Seperti diketahui, rumor mengenai transfer Neymar menuju PSG semakin hari semakin menguat. PSG disebut-sebut siap menebus nilai buyout Neymar sebesar 222 juta euro. Ada yang menyebut manuver PSG ini sebagai balasan kepada Barca yang menggoda Marco verratti.
Mascherano tak mau ikut-ikutan berbicara mengenai situasi itu. Ia sebelumnya sudah merasa tidak pantas memberikan nasehat kepada Neymar. Selain itu, ia juga tidak melihat ada masalah karena sebenarnya Neymar bahagia di Barca. Menurut Mascherano, Neymar bisa menunjukkan penampilan hebat selama ini juga karena bantuan dari Barca.
"Akan sangat sulit untuk memberinya nasehat. Yang pertama, saya bukan orang yang tepat untuk memberikan nasehat dan yang kedua adalah karena saya melihatnya sangat bahagia di sini, sangat bahagia. Lagipula, Barcelona adalah klub yang membuat Neymar bisa menunjukkan performa terbaiknya. Saya kira dia adalah masa depan Barca dan saya berharap kami akan terus bisa mengandalkannya " terang Mascherano kepada ESPN.
Saat ini Barcelona masih menjalani persiapan pramusim di Amerika Serikat. Barca akan menghadapi Juventus dalam pertandingan persahabatan pada hari Minggu besok.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 21 Juli 2017 20:45
-
Liga Spanyol 21 Juli 2017 19:46
-
Liga Inggris 21 Juli 2017 17:35
-
Liga Champions 21 Juli 2017 16:58
-
Liga Spanyol 21 Juli 2017 15:15
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 22 Maret 2025 03:30
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...