Masa Depan Ronaldo Sepenuhnya Tergantung Pada Madrid

Masa Depan Ronaldo Sepenuhnya Tergantung Pada Madrid
CR7 (c) AFP

Bola.net - - Superstar asal Portugal Cristiano Ronaldo menegaskan bahwa masa depannya sepenuhnya berada di tangan manajemen Real Madrid.

Ronaldo saat ini sudah berusia 33 tahun. Namun ia masih menjadi sosok sentral di skuat Los Blancos asuhan Zinedine Zidane.

Akan tetapi masa depannya menjadi sedikit tidak jelas saat ini. Pasalnya ada kabar bahwa Los Blancos akan mengadakan perombakan skuat dan salah satu pemain yang masuk daftar buruannya adalah Neymar.

Kabar kepindahan pemain asal Brasil itu dari PSG ke Madrid berhembus kian kencang belakangan ini. Bahkan ada kabar bahwa Neymar sudah menemui manajemen klub untuk memberitahukan bahwa ia ingin pindah ke Santiago Bernabeu musim depan.

Kehadiran Neymar ini sendiri nantinya bisa saja mengancam eksistensi Ronaldo di skuat El Real. Namun demikian, CR7 menegaskan bahwa ia tak merasa terganggu dengan semua kabar itu sembari menegaskan bahwa masa depannya saat ini berada sepenuhnya di tangan manajemen klub.

"Saya baik-baik saja, saya senang. Saya tidak bisa mengeluh," ujarnya pada acara televisi Spanyol El Chiringuito de Jugones.

"Pada hari Sabtu, kami bermain final lagi. Para fans bersama Cristiano. Saya baik-baik saja di sini, tetapi ada hal-hal yang tidak bergantung pada saya," katanya.

"Di rumah saya, ya [semuanya bergantung pada saya], tetapi tidak di rumah Real Madrid [yang membuat keputusan sendiri sebagai klub]," tegas Ronaldo.