Martino Enggan Paksa Messi Tampil Dengan Cedera

Martino Enggan Paksa Messi Tampil Dengan Cedera
Messi bakal absen kontra Malaga karena cedera. (c) AFP
Bola.net - Pelatih Barcelona FC, Gerardo Martino, menegaskan jika dirinya tak bakal memainkan striker andalan, Lionel Messi, sebagai langkah antisipasi cedera sang pemain.

Hal itu diutarakannya, menjelang pertandingan kedua La Liga musim ini, menghadapi Malaga di Estadio La Rosaleda malam nanti. Di laga tersebut, La Pulga rencananya bakal absen menyusul cedera otot kaki kiri yang dialaminya.

Gangguan tersebut didapat Messi ketika membela Blaugrana di laga leg pertama Piala Super Spanyol melawan Atletico Madrid. Pada pertandingan tengah pekan kemarin, ia harus ditarik keluar ketika turun minum.

Terkait kondisi penyerang asal Argentina itu, Martino sejatinya cukup puas dengan penanganan tim medis dan progres kesembuhan. Akan tetapi Messi terpaksa istirahat, daripada beresiko mengalami cedera lebih lama.

"Kami optimis dengan kondisi Messi, namun cukup merisaukan untuk memainkannya tiga hari berselang (usai laga kontra Atletico) dengan liga baru saja dimulai," tutur Martino.

"Saya pikir Messi baik-baik saja dan saya tak khawatir dengan apa yang terjadi saat ini. Ia sudah mempersiapkan diri dengan baik selama masa liburan kemarin." [initial]

 (espn/atg)