Martin Odegaard Kian Merana: Jarang Dimainkan, Tak Boleh Pindah Klub

Martin Odegaard Kian Merana: Jarang Dimainkan, Tak Boleh Pindah Klub
Martin Odegaard (c) AP Photo

Bola.net - Nasib Martin Odegaard di Real Madrid kian merana. Pasalnya sang pelatih, Zinedine Zidane, sepakat dengan manajemen klub kalau gelandang berkebangsaan Norwegia tersebut tak boleh meninggalkan Santiago Bernabeu.

Odegaard tampil impresif ketika menjalani masa pinjaman bersama Real Sociedad. Berkat itu, Real Madrid pun langsung menutup semua pintu keluar buat Odegaard. Seolah-olah punya rencana matang terhadap dirinya.

Sayangnya, rencana tersebut terlihat seperti angan-angan belaka. Sebab Zidane selaku pelatih lebih memilih Casemiro, Luka Modric dan Toni Kroos di lini tengahnya. Ketiga pemain ini jarang absen kecuali sedang mengalami cedera.

Alhasil, Odegaard jadi lebih sering duduk di bangku cadangan ketimbang menjalani pertandingan. Ia baru bermain sebanyak sembilan kali di semua kompetisi musim, berbanding 36 dari waktu memperkuat Real Sociedad dulu.

Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.

1 dari 2 halaman

Tak Bisa Berganti Klub

Ada dugaan kalau Zidane sedang berhati-hati terhadap Odegaard. Seperti yang diketahui, sang pemain sempat absen cukup lama akibat cedera. Pelatih berdarah Prancis tersebut enggan kejadian yang sama terulang.

Kendati demikian, meski telah pulih sejak lama, Odegaard belum juga dimainkan sebagai starter. Terutama setelah Luka Modrid menunjukkan performa gemilang. Jelas saja, opsi pindah ke klub lain menjadi hal yang realistis buat Odegaard.

Tak perlu pindah permanen, bergabung dengan klub lain sebagai pinjaman sampai akhir musim juga opsi yang bagus. Tetapi Zidane, menurut laporan Marca, tidak membolehkan sang pemain berganti seragam di bulan ini.

Jajaran direksi di Santiago Bernabeu pun sepakat dengan keputusan Zidane. Mereka beranggapan bahwa bertahan di Real Madrid akan menjadi jalan terbaik untuk mempermulus perkembangan Odegaard.

2 dari 2 halaman

Belum Juga Dimainkan

Beberapa hari yang lalu, Zidane sempat memberikan harapan untuk Odegaard. Ia memberikan kisi-kisi kalau pria berumur 22 tahun tersebut bisa bermain saat Real Madrid bertemu Athletic Bilbao di ajang Supercopa de Espana.

"Dia jarang bermain belakangan ini, tapi dia bakalan mendapatkan menit bermain dan berkontribusi besar. Saya melihatnya terlibat dan itulah yang terpenting," tuturnya, seperti yang dikutip dari Marca.

Sayang, Odegaard tidak terlihat di La Rosaleda barang semenit pun dalam laga yang digelar pada Jumat (15/1/2021) dinihari tadi. Zidane memprioritaskan Modric, Casemiro, Toni Kroos, serta Federico Valverde yang bermain sebagai pengganti.

(Marca)