Marquinhos Masuk Radar Transfer Real Madrid

Marquinhos Masuk Radar Transfer Real Madrid
Marquinhos (c) PSG
Bola.net - Raksasa La Liga, Real Madrid, dikabarkan berminat untuk mendatangkan bek PSG, Marquinhos, ke Santiago Bernabeu musim panas ini.

Saat ini Madrid memang diklaim tengah getol mencari amunisi baru untuk memperkuat lini belakangnya. Sebab, mereka kemungkinan bakal ditinggalkan bek tengah andalannya, Sergio Ramos. Defender 29 tahun itu disebut sangat ingin pindah ke Manchester United musim panas ini.

Los Blancos sendiri sebelumnya disebut telah mengincar dua nama yang pantas dijadikan pengganti Ramos. Mereka adalah Shkodran Mustafi dan Leonardo Bonucci. Menurut kabar terbaru yang dilansir oleh talkSPORT, Madrid kini juga mengincar bek tengah milik PSG, Marquinhos.

Defender berusia 21 tahun itu sendiri sebelumnya santer disebut diincar oleh rival Madrid, Barcelona. Ia dianggap sebagai penerus yang tepat bagi Carles Puyol. Selain itu, bek asal Brasil itu juga disebut diminati oleh Manchester United dan Manchester City.

Marquinhos didatangkan oleh PSG dari klub Serie A, AS Roma, pada tahun 2013 lalu. Ia dibeli dengan bandrol sekitar 31 juta Euro. Selama membela Les Parisien, total ia bermain sebanyak 64 kali dan menyumbangkan tujuh gol. [initial]

 (ts/dim)