Margin Gol Langka Atletico Atas Real

Margin Gol Langka Atletico Atas Real
(c) AFP
Bola.net - Atletico Madrid memenangi derby kontra Real Madrid dengan skor 2-0 di leg pertama babak 16 besar Copa del Rey 2014/15, Kamis (08/1). Gol-gol Atletico dicetak oleh Raul Garcia (penalti) pada menit 58 dan Jose Gimenez menit 76. Bagi Atletico, ini adalah sebuah kemenangan yang langka.

Langka yang dimaksud terkait margin gol dalam pertandingan tersebut. Ini adalah kali pertama sejak 1999 Atletico sanggup mengalahkan sang rival sekota dengan margin lebih dari satu gol di semua ajang.


Kemenangan terakhir dengan margin 1+ gol atas Real sebelum ini didapat Atletico di pentas La Liga pada 30 Oktober 1999 silam. Waktu itu, Atletico besutan Claudio Ranieri menghajar Real racikan John Toshack 3-1 di Santiago Bernabeu.

Fernando Morientes membawa Real unggul di menit 8. Namun, Atletico membalikkan skor melalui brace Jimmy Floyd Hasselbaink (12, 38) dan satu gol Jose Mari (30).



Di La Liga musim 1999/00 tersebut, Real finis peringkat lima dengan selisih tujuh angka dari sang juara Deportivo La Coruna. Sementara itu, Atletico terpuruk di posisi 19 dan terdegradasi ke divisi dua. [initial]

 (opta/gia)