
- Wakil kapten Real Madrid, Marcelo menilai sosok Vinicius Junior akan sangat penting bagi perkembangan klub. Bahkan, Marcelo menyebut Vinicius sebagai pilar Madrid di masa depan.
Madrid membeli Vinicius dari Palmeiras dengan harga yang tidak murah. Klub asal Brasil tersebut melepas Vinicius dengan harga mencapai 45 juta euro. Padahal, dia baru berusia 18 tahun.
Advertisement
Meskipun kesepakatan dengan Palmeiras sudah tercapai sejak tahun 2017 lalu, Vinicius baru bergabung dengan Madrid pada musim panas ini. Vinicius pun sudah ambil bagian dalam sesi pramusim Madrid jelang musim 2018/19.
Dengan banderol yang mahal, ekspektasi untuk Vinicius cukup besar. Apalagi, Madrid tidak langsung meminjamkannya dan memberinya ke tempat utama. Tapi, Marcelo yakin Vinicius bakal bersinar di Madrid.
Vinicius Masa Depan Madrid
Menurut Marcelo, Vinicius adalah pemain yang punya potensi besar. Dia bergabung pada usia yang sangat muda, seperti dirinya dan Sergio Ramos. Karena itu, sesama pemain asal Brasil, Marcelo yakin Vinicius akan bersinar.
"Vinicius adalah masa depan Real Madrid, dia berada di tim kami. Saat datang ke Madrid, saya berusia 18 tahun, Sergio Ramos berusia 18 tahun. Kami akan membuatnya nyaman di sini," ucap Marcelo.
"Vinicius adalah kado untuk Madrid dan dia adalah masa depan klub," tandas Marcelo dikutip dari Marca.
Koneksi Brasil
Kehadiran Vinicius membuat Marcelo senang sekali. Bukan hanya soal kualitasnya, tapi juga dia mendapatkan kompatriot baru asal Brasil. Sebelumnya, sudah ada Casemiro yang juga berasal dari Brasil.
"Saya senang karena ada pemain Brasil lain yang bermain di Madrid. Semua pemain menyambutnya. Dia adalah bocah dengan masa depan yang cerah," tutup pemain berusia 30 tahun.
Video Menarik
(mar/asa)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 14 Agustus 2018 23:34
Gol Salto Ronaldo ke Gawang Juve Masuk Nominasi Gol Terbaik UEFA
-
Liga Champions 14 Agustus 2018 22:29
Bukan Cuma Cedera Salah Yang Bikin Liverpool Kalah di Final UCL
-
Liga Italia 14 Agustus 2018 20:04
-
Liga Spanyol 14 Agustus 2018 17:15
-
Liga Spanyol 14 Agustus 2018 16:00
Diincar Real Madrid dan Barcelona, Bos PSG Persimis Adrien Rabiot Bertahan
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 15:46
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 15:45
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 15:30
-
Otomotif 21 Maret 2025 15:27
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 15:20
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 15:15
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...