
Bola.net - Satu per satu penggawa Real Madrid buka suara mengenai kemungkinan pindahnya Gareth Bale ke Santiago Bernabeu.
Setelah sebelumnya Iker Casillas, Sergio Ramos, dan juga Kaka menyatakan siap menyambut pemain asal Wales, kali ini fullback asal Brasil, Marcelo juga mengungkapkan hal serupa.
"Saya pernah bermain melawan Bale. Dia adalah pemain yang hebat, tapi saya tidak mengenalnya lebih jauh lagi," ungkap Marcelo seperti dilansir Sky.
"Terserah kepada klub apakah mau membelinya atau tidak. Bukan posisi saya untuk mengatakan siapa yang seharusnya dibeli dan siapa yang tidak. Jika anda bertanya tentang pemain yang sudah ada di Madrid, saya akan dengan senang hati menjawabnya."
Lebih lanjut, pemain berusia 25 tahun tersebut menyatakan bahwa Bale akan diterima dengan tangan terbuka oleh skuat Los Blancos, "Jika dia akhirnya datang ke Madrid, tentu kami semua akan senang menyambutnya."
Perpindahan winger yang tampil sensasional bersama Tottenham musim lalu memang dikabarkan hampir terwujud. Kedua klub kabarnya telah sepakat dengan nilai transfer, namun Spurs minta diberi waktu untuk mencari pengganti Bale terlebih dahulu sebelum melepas pemain 23 tahun tersebut ke Madrid. [initial] (sky/mri)
Setelah sebelumnya Iker Casillas, Sergio Ramos, dan juga Kaka menyatakan siap menyambut pemain asal Wales, kali ini fullback asal Brasil, Marcelo juga mengungkapkan hal serupa.
"Saya pernah bermain melawan Bale. Dia adalah pemain yang hebat, tapi saya tidak mengenalnya lebih jauh lagi," ungkap Marcelo seperti dilansir Sky.
"Terserah kepada klub apakah mau membelinya atau tidak. Bukan posisi saya untuk mengatakan siapa yang seharusnya dibeli dan siapa yang tidak. Jika anda bertanya tentang pemain yang sudah ada di Madrid, saya akan dengan senang hati menjawabnya."
Lebih lanjut, pemain berusia 25 tahun tersebut menyatakan bahwa Bale akan diterima dengan tangan terbuka oleh skuat Los Blancos, "Jika dia akhirnya datang ke Madrid, tentu kami semua akan senang menyambutnya."
Perpindahan winger yang tampil sensasional bersama Tottenham musim lalu memang dikabarkan hampir terwujud. Kedua klub kabarnya telah sepakat dengan nilai transfer, namun Spurs minta diberi waktu untuk mencari pengganti Bale terlebih dahulu sebelum melepas pemain 23 tahun tersebut ke Madrid. [initial] (sky/mri)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 3 Agustus 2013 22:44
-
Liga Spanyol 3 Agustus 2013 21:45
-
Liga Inggris 3 Agustus 2013 20:45
-
Liga Champions 3 Agustus 2013 19:30
-
Liga Inggris 3 Agustus 2013 18:18
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 18:31
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 18:29
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 18:27
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 17:58
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 17:50
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 17:03
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...