Marcelo: Saya Berharap Bisa Terus di Madrid

Marcelo: Saya Berharap Bisa Terus di Madrid
Marcelo (c) Real Madrid
- berharap ia bisa terus melanjutkan karirnya di Real Madrid, usai membuat 350 penampilan untuk klub ibu kota Spanyol.


Ia kabarnya akan mendapat kontrak baru, dan itu bakal memperpanjang masa baktinya di Los Blancos, yang sudah berlangsung sembilan tahun lebih.


"Saya berharap untuk terus bertahan lama di sini dan saya tengah melakukan negosiasi terkait kontrak baru. Kontrak saya masih tersisa hingga 2020 mendatang. Saya akan terus coba untuk bertahan di sini selama yang saya bisa," tutur Marcelo pada Globoesporte.


Madrid baru saja mencatat kemenangan meyakinkan 4-0 atas Sevilla di La Liga pekan lalu.


Usai jeda Internasional, mereka akan menghadapi Barcelona di La Liga pada 2 April mendatang. [initial]

 (glo/rer)