Maradona: Gaet Aguero, Barca Tak Terbendung

Maradona: Gaet Aguero, Barca Tak Terbendung
Sergio Aguero bakal bikin Barca dahsyat. (c) AFP
Bola.net - Dukungan agar Barcelona menggaet Sergio Aguero dari Manchester City terus bermunculan, temasuk dari keluarga Maradona.

Ya, sudah banyak diketahui jika Aguero adalah menantu Diego Maradona. Tetapi dukungan tersebut kali ini bukan datang dari sang legenda, melainkan dari saudaranya, Lalo Maradona.

Menyikapi minat Blaugrana untuk mendatangkan striker timnas Argentina tersebut, Lalo mengatakan, "Dengan El Kun (julukan Aguero), Barca bakal tak terbendung. Dia sangat cepat dan sangat cerdik," ucapnya.

Diego Maradona sendiri tengah bermusuhan dengan Aguero, terutama setelah putrinya berpisah dengan mantan striker Atletico Madrid tersebut tahun lalu. [initial]

 (tri/row)