Manajemen Madrid Minta Isco Pergi

Manajemen Madrid Minta Isco Pergi
Isco (c) AFP
- Tinggal beberapa jam lagi sebelum bursa transfer musim panas ditutup dan mungkin bakal ada beberapa pemain yang akan berpindah klub, salah satunya .


Menurut laporan yang diturunkan oleh Mundo Deportivo, Real Madrid sudah menyarankan sang pemain untuk pergi, guna mendapatkan lebih banyak kesempatan bermain musim ini.


Disebutkan bahwa pihak Los Blancos melihat kepindahan ke klub lain, meski hanya sementara, merupakan solusi terbaik untuk karir Isco. Meski sang pemain berniat untuk bertahan di Madrid, manajemen klub sudah memiliki pendapat sendiri, dan sang pemain diperkirakan akan lebih memilih datang ke , jika memang harus pergi dari Bernabeu.


Klub lain yang juga tertarik untuk mendapatkan sang pemain adalah .


Manajer klub Inggris, Mauricio Pochettino, disebut sudah mengontak sang pemain secara pribadi, untuk meyakinkannya agar mau datang ke Premier League. [initial]



 (md/rer)