Manajemen Desak Perez Pecat Benitez

Manajemen Desak Perez Pecat Benitez
Rafael Benitez (c) AFP
- Rafael Benitez seolah seperti pria yang sedang menanti nasib di tiang gantungan, menurut laporan yang belum lama ini beredar.


Marca mengatakan bahwa kekalahan memalukan atas pekan lalu telah membuat Benitez divonis takkan bisa melakoni karir berumur panjang di klub. Sang manajer akan dipecat oleh klubnya, entah dalam beberapa hari mendatang atau di bulan Juni tahun depan.


Manajemen Los Blancos disebut sudah kehilangan kepercayaan pada Benitez dan menuntut adanya perubahan ekstrem.


Namun presiden Florentino Perez lebih suka untuk menunggu terlebih dahulu. Pekan ini ia akan bicara pada beberapa orang pemain, Benitez, dan juga beberapa staff, sebelum mengambil beberapa keputusan penting.


Dikabarkan bahwa ada beberapa orang direktur percaya Benitez harus dipecat pekan ini, karena sang manajer sudah tak bisa lagi mengatur ruang ganti dan juga karena ia tak punya hubungan yang baik dengan Cristiano Ronaldo. [initial]


 (as/rer)