Man of the Match Barcelona vs Rayo Vallecano: Stole Dimitrievski

Man of the Match Barcelona vs Rayo Vallecano: Stole Dimitrievski
Kiper Rayo Vallecano, Stole Dimitrievski di laga melawan Barcelona (c) AP Photo

Bola.net - Rayo Vallecano berhasil menahan Barcelona 0-0 di Spotify Camp Nou pada pekan pertama La Liga 2022/2023, Minggu 14 Agustus 2022. Kiper Rayo, Stole Dimitrievski bermain cukup apik dalam laga ini.

Sepanjang laga, Barcelona mencatatkan total 21 tembakan. Dari 21 tembakan itu, enam di antaranya tepat sasaran.

Namun, enam shots on target Barcelona tersebut tak ada satu pun yang terkonversi menjadi gol. Semuanya dinetralisir oleh Stole Dimitrievski.

1 dari 2 halaman

Tak Ada Gol

Tak Ada Gol

Striker Barcelona, Robert Lewandowski (c) AP Photo

Barcelona mencatatkan enam tembakan tepat sasaran. Ousmane Dembele berada di urutan terdepan dengan dua tembakan tepat sasaran.

Robert Lewandowski, Sergio Busquets, Pierre-Emerick Aubameyang, dan Ansu Fati masing-masing punya satu tembakan tepat sasaran.

Akan tetapi, Stole Dimitrievski tampil cekatan. Kiper 28 tahun Makedonia itu mementahkan semua ancaman Barcelona yang mengarah ke gawangnya.