
Bola.net - Luis Suarez terpilih menjadi man of the match pertandingan Real Valladolid vs Atletico Madrid.
Pertandingan jornada ke-38 La Liga ini merupakan laga yang sangat krusial. Nasib Atletico Madrid menjadi juara La Liga musim ini ditentukan di laga ini.
Untuk menjadi juara La Liga, kemenangan wajib didapatkan Los Rojiblancos. Ini dikarenakan jarak antara kedua tim hanya berjarak dua poin dan Real Madrid unggul head to head.
Advertisement
Di laga ini, Atletico Madrid sempat dibuat kesulitan. Mereka tertinggal lebih dahulu berkat gol Oscar Plano.
Namun di babak kedua, Atletico Madrid berhasil bangkit dan membalikkan keadaan menjadi 2-1. Alhasil Atletico Madrid resmi menjadi juara La Liga musim ini.
Luis Suarez terpilih menjadi man of the match di laga ini. Mengapa demikian? Simak selengkapnya di bawah ini.
Gol Krusial
Terpilihnya Suarez menjadi man of the match di laga ini karena ia adalah pencetak gol kemenangan Atletico Madrid.
Atletico Madrid berhasil menyamakan kedudukan berkat gol Angel Correa. Namun 10 menit berselang Luis Suarez yang berhasil mencetak gol sehingga Atletico Madrid menjadi juara.
Melihat betapa krusialnya gol Suarez itu, wajar jika penyerang asal Uruguay itu didapuk menjadi man of the match di laga ini.
Kontribusi Spektakuler
Musim ini, Suarez membuktikan bahwa ia masih belum habis.
Penyerang berusia 34 tahun itu total sudah mengoleksi 21 gol di La Liga musim ini. Ia berada di peringkat empat pencetak gol terbanyak La Liga musim ini.
Suarez juga berhasil menyumbangkan tiga assist bagi Los Cholchorenos di musim ini.
Gelar Juara
Medali juara La Liga musim ini merupakan medali juara La Liga kelima.
Empat medali La Liga sebelumnya dimenangkan bersama Barcelona pada tahun 2015, 2016, 2018 dan 2019.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 22 Mei 2021 21:06
-
Liga Spanyol 22 Mei 2021 16:30
-
Liga Spanyol 22 Mei 2021 10:56
-
Liga Spanyol 22 Mei 2021 10:34
Aguero Resmi Jadi Pemain Barcelona Setelah Final Liga Champions
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 06:34
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:22
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 06:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:04
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:01
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:55
MOST VIEWED
- Rapor Pemain Barcelona Saat Comeback di Kandang Atletico Madrid: Lamine Yamal Sungguh Mantap, Ferran Torres Supersub!
- Nonton Atletico Madrid vs Barcelona - Live Streaming La Liga 2024/2025
- Mbappe Buka Suara Soal Perbandingan dengan Cristiano Ronaldo dan Ronaldo Nazario
- Hasil Atletico Madrid vs Barcelona: Skor 2-4
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...