Man of the Match Real Madrid vs Osasuna: Toni Kroos

Man of the Match Real Madrid vs Osasuna: Toni Kroos
Pemain Real Madrid, Toni Kroos. (c) AP Photo

Bola.net - Real Madrid kembali menuai hasil positif di ajang La Liga. Melawan Osasuna di markasnya, Santiago Bernabeu, Kamis (26/9/2019), klub asuhan Zinedine Zidane tersebut berhasil keluar sebagai pemenang dengan skor 2-0.

Dua wonderkid Brasil, Vinicius Junior dan Rodrygo, mengambil peran penting dalam kemenangan Los Merengues. Keduanya berhasil membubuhkan namanya di papan skor masing-masing pada menit ke-36 dan 72.

Tiga poin yang mereka raih dari laga kali ini cukup penting. Dengan demikian, Real Madrid kini menempati posisi puncak klasemen La Liga dengan perolehan 14 poin. Unggul satu angka dari penghuni peringkat dua, Atletico Madrid.

Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.

1 dari 2 halaman

Kroos Jadi Man of the Match

Untuk pertandingan kali ini, situs statistik sepak bola terkemuka bernama Whoscored menunjuk Toni Kroos sebagai man of the Match. Gelandang asal Jerman tersebut diberi nilai 8.1.

Toni Kroos mencatatkan empat kali tembakan pada laga kali ini, dua di antaranya berhasil menemui sasaran. Satu tembakan lain gagal menemui sasaran, dan satu kali tembakannya diblok oleh pemain lawan.

Selain itu, pemain berumur 29 tahun tersebut mencatatkan 71 operan, 68 di antaranya menemui sasaran dengan presentase keberhasilan mencapai 96 persen. Salah satunya berujung jadi assist untuk Vinicius Junior.

2 dari 2 halaman

Penampil Apik Lainnya

Vinicius Junior jadi penampil terbaik kedua pada laga kali ini. Penyerang berumur 19 tahun tersebut diberi rating 8.1 oleh Whoscored meski tidak bermain selama 90 menit penuh.

Seperi yang diketahui, Vinicius berhasil mencetak gol pada laga kali ini usai memanfaatkan umpan dari Toni Kroos. Ia membuat dua tembakan, satu di antaranya gagal menemui sasaran.

Ancaman terbesar Vinicius terlihat dari bagaimana ia melakukan penetrasi ke pertahanan lawan. Diketahui bahwa pemain asal Brasil itu melakukan 12 dribble dengan presentase keberhasilan mencapai 42 persen.

(Whoscored)