
Bola.net - Real Madrid menang 1-0 menjamu Atletico Madrid pada pekan ke-22 La Liga 2019/20, Sabtu (1/2/2020). Gol tunggal Karim Benzema menjadi pembeda di Santiago Bernabeu.
Gol penentu kemenangan dalam Derby Madrid itu dicetak Benzema dari assist Ferland Mendy di menit 56. Itu adalah gol ke-13 Benzema di La Liga musim ini.
Itu adalah gol yang sangat penting, yang memastikan Madrid tetap berada di puncak klasemen sementara. Dengan gol itu, Benzema pantas dinobatkan sebagai Man of the Match.
Advertisement
Serba Pertama
Gol ini adalah gol pertama Benzema di La Liga tahun 2020. Selain itu, gol tersebut juga tercatat sebagai gol perdana Benzema kontra Atletico di Bernabeu.
1 - @realmadriden's Karim Benzema has scored his first goal against Atlético de Madrid at Santiago Bernabéu in all competitions (16 appearances and 34 shots). Explosion. pic.twitter.com/oU8qb06H8G
— OptaJose (@OptaJose) February 1, 2020
Sebelum ini, Benzema baru mencetak empat gol kontra Atletico di semua kompetisi. Tiga di antaranya dia cetak di La Liga, dan ketiganya tercipta di kandang sang rival sekota.
Sementara itu, satu gol lainnya dia ciptakan di tempat netral, tepatnya di A. Le Coq Arena, Tallinn, Estonia, ketika Madrid kalah 2-4 melawan Atletico di Piala Super Eropa 2018.
Setelah 16 penampilan melawan Atletico di Bernabeu, dan 34 tembakan, Benzema akhirnya mendapatkan gol kandang pertamanya kontra Los Colchoneros.
Siapakah Man of the Match versi Bolaneters? Suarakan pendapat kalian lewat kolom komentar di bawah ini.
Baca juga artikel-artikel lainnya:
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 1 Februari 2020 23:54
-
Liga Spanyol 1 Februari 2020 13:48
Lihat Real Madrid di Puncak Klasemen, Zidane Kini Tertawa di Kantornya
-
Liga Spanyol 1 Februari 2020 13:25
Derby Madrid, Zinedine Zidane: Lupakan Kekalahan 3-7 dan Supercopa de Espana
-
Liga Spanyol 1 Februari 2020 09:02
-
Liga Spanyol 1 Februari 2020 05:31
Pengalaman Zidane Sebagai Pemain Bantu Rodrygo Berkembang di Madrid
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:04
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...