
Bola.net - Martin Braithwaite layak terpilih menjadi pemain terbaik dari laga jornada pertama La Liga 2021/22 yang mempertemukan Barcelona versus Real Sociedad, Senin (16/8/2021) dini hari WIB.
Barca memenangi laga ini dengan skor 4-2. Usai Gerard Pique membuka keunggulan, Martin Braithwaite mencetak dua gol untuk membawa Barca unggul 3-0.
Real Sociedad sempat mencetak dua gol dalam rentang tiga menit lewat aksi Joseba Lobete dan Mikel Oyarzabal sebelum Sergi Roberto mengunci kemenangan tuan rumah.
Advertisement
Sinar Braithwaite
Dipasang melebar di sisi kiri, Braithwaite justru tampil luar biasa. Selain memborong dua gol, pemain asal Denmark itu juga sukses memberi assist untuk Sergi Roberto.
Secara keseluruhan, Braithwaite tercatat melepas empat tembakan, tiga di antaranya tepat sasaran, termasuk dua yang berbuah gol.
Selain itu, Braithwaite juga tercatat dua kali melakukan dribble sukses, tiga kali memenangi duel udara, dan sekali melayangkan tekel sukses.
Tak heran jika WhoScored memberikan nilai rating sempurna bagi performa Braithwaite, yakni 10.
Sumber: WhoScored
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 15 Agustus 2021 23:00
Link Live Streaming Barcelona vs Real Sociedad di Vidio, 15 Agustus 2021
-
Liga Spanyol 15 Agustus 2021 22:16
Meski Melempem di Arsenal, Aubameyang Masih Diminati Barcelona
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 10:15
-
Voli 20 Maret 2025 10:09
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 09:54
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 09:46
-
Liga Inggris 20 Maret 2025 09:45
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 09:45
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...