Madrid Sempat Paksa Nacho Pensiun Karena Diabetes

Madrid Sempat Paksa Nacho Pensiun Karena Diabetes
Nacho Fernandez (c) AFP

Bola.net - - Sebuah cerita pilu pernah terjadi pada karir bek Real Madrid, Nacho Fernandez. Madrid sempat memintanya pensiun pada saat masih merintis karir di akademi karena menderita sakit diabetes.

Nacho memulai karir sepakbolanya saat bergabung dengan akademi sepakbola Madrid pada usia 10 tahun. Mulanya, ia menjalani segala aktivitas dengan normal. Namun, ada ganjalan yang hampir merenggut karirnya pada usia 12 tahun.

"Saya berusia 12 tahun, saya berada di tim muda selama dia tahun, dan mereka mendiagnosa saya, itu hal terburuk dalam hidup saya. Hal pertama yang mereka katakan adalah untuk melupakan sepakbola," kisah Nacho di RealMarid TV.

"Tapi, dokter spesialis kemudian bicara bahwa sepakbola sangat penting," sambungnya.

Nacho pun kemudian melanjutkan karirnya untuk menjadi pemain sepakbola. Ia terus berjuang hingga akhirnya menjadi pemain sepakbola profesional dan mampu menembus tim utama Real Madrid hingga saat ini.

Pada usianya yang ke-27, Nacho pun bisa memastikan bahwa diabetes sudah tidak lagi mengganggu karir sepakbolanya.

"Setelah bertahun-tahun, semua sekarang sudah normal. Penyakit ini tidak merenggut saya dari hal apapun dan saya merawat tubuh dengan lebih baik. Anda masih bisa melakukan apapun, termasuk sepakbola, mengendarai motor, lari dan juga duathlons. Saya bisa melakukan apapun," tutup Nacho.