Madrid Resmi Umumkan Transfer Casilla

Madrid Resmi Umumkan Transfer Casilla
Kiko Casilla resmi ke Real Madrid (c) AFP
Bola.net - Melalui situs resminya, Real Madrid telah mengumumkan transfer kiper Spanyol, Kiko Casilla. Direkrut dari Espanyol, penjaga gawang 28 tahun yang sudah menyepakati kontrak lima tahun itu akan melakukan uji medis terlebih dulu.

"Real Madrid C.F dan R.C.D. Espanyol telah menyepakati transfer Kiko Casilla, yang masih akan melakukan uji medis. Casilla akan diikat dengan kontrak selama lima musim."


Sebenarnya Madrid bukanlah klub yang asing bagi Casilla. Ia pernah bermain di akademi Madrid di tahun 2000 hingga 2007, sebelum akhirnya berlabuh di Espanyol pada tahun 2011.

Kiprah Casilla sudah sangat dikenal di Spanyol. Ia mempunyai kemampuan bagus dalam bola-bola atas dan juga refleks yang cepat untuk menghentikan bola yang melaju ke gawangnya.

Bahkan, dalam dua musim terakhir, Casilla merupakan kiper dengan catatan terbanyak dalam melakukan penyelamatan (209 kali). [initial]

 (rmc/dct)