Madrid Paling Tajam Dari Luar Kotak Penalti

Madrid Paling Tajam Dari Luar Kotak Penalti
Cristiano Ronaldo dan Alvaro Morata (c) AFP

Bola.net - - Di La Liga 2016/17 sejauh ini, Real Madrid telah mencetak total 40 gol dalam 15 pertandingan. Dari 40 tersebut, tujuh di antaranya disarangkan Madrid dari luar kotak penalti lawan.

Madrid sementara adalah pencetak gol terbanyak dari luar kotak penalti di La Liga musim ini. Untuk urusan yang satu ini, Madrid lah paling tajam, unggul satu gol atas sang rival sekota Atletico Madrid dan dua gol atas sang rival abadi .

Gol dari luar kotak penalti di La Liga 2016/17:

7 - Real Madrid (total gol 40)

6 - Atletico Madrid (total gol 29)

6 - Malaga (total gol 25)

5 - Athletic Bilbao (total gol 22)

5 - Barcelona (total gol 41)

5 - Eibar (total gol 20)

5 - Villarreal (total gol 24).

Tujuh gol Madrid dari luar kotak penalti itu dicetak oleh lima pemain berbeda. Di urutan terdepan, masing-masing dua gol, adalah Cristiano Ronaldo dan Alvaro Morata.

Gol dari luar kotak penalti di La Liga 2016/17 (Real Madrid):

2 - Alvaro Morata (total gol 5)

2 - Cristiano Ronaldo (total gol 10)

1 - James Rodriguez (total gol 1)

1 - Luka Modric (total gol 1)

1 - Toni Kroos (total gol 1).

Menurut situs resmi Real Madrid, tiga dari tujuh gol ini tercipta di Santiago Bernabeu. Sementara itu, dua gol tercipta di Mendizorrotza (Deportivo Alaves), serta masing-masing satu gol di Cornella-El Prat (Espanyol) dan Vicente Calderon (Atletico Madrid).